spekmotor. Powered by Blogger.

Yamaha Jupiter Z1 2015: Terapkan Pembakaran Standar Euro3

Yamaha Jupiter Z1 2015 dan Standar Euro3 - Yamaha Jupiter Z1 terbaru 2015 adalah motor pertama yang dikeluarkan oleh PT YIMM dengan standar pembakaran EURO3 yang diberlakukan oleh Worldwide Motorcycle Emission Test (WMTC). Standar internasional Euro3 ini membuat produksi motor memenuhi persyaratan untuk dipasarkan di seluruh dunia. Adapun aturan lain yang terkadang dijadikan acuan adalah standar ECE R40. Bedanya, pada standar WMTC Euro3, regulasi kebisingan suara dari knalpot ikut diperhitungkan. Oleh karenanya pada Yamaha Jupiter Z1 2015 ini dilengkapi dengan perangkat o2 sensor serta knalpot model catalic converter. Volume katalic juga bertambah dari 25,7 cm3 ke 51,4 cm3.

Penyempurnaan ini membuat pembakaran dan pembuangan lebih maksimal dan ramah lingkungan. Menurut PT YIMM, teknologi Euro3 ini bakal diaplikasikan di semua motor-motor terbaru mereka mulai 2015 ini.

Menariknya, harga Yamaha Jupiter Z1 2015 masih tetap sama dengan sebelumnya, yaitu Rp 14.615.000; OTR Jakarta. Dari segi tampilannya, Yamaha Jupiter Z1 hadir dengan 3 warna baru yang atraktif antara lain: White Underbone Supreme, Red Racing Hero, dan Black Double Winner.

Yamaha Jupiter Z1 2015 Dengan Regulasi Standar EURO 3

yamaha jupiter z1 2015 Black Double Winner
Yamaha Jupiter Z1 White Underbone Supreme
Yamaha Jupiter Z1 Red Racing Hero
Yamaha Jupiter Z1 Red Racing Hero
Bagaimana, tertarik untuk meminang seri terbaru dari Yamaha Jupiter Z1 2015 ini?

Demikianlah informasi mengenai Yamaha Jupiter Z1 2015: Terapkan Pembakaran Standar Euro3. Semoga bermanfaat :-)

Artikel motor Yamaha lainnya mengenai:

No comments:

Post a Comment