spekmotor. Powered by Blogger.

Spesifikasi Honda Sonic 150R vs Satria FU150 vs Jupiter MX King [Perbandingan]

Perbandingan Spesifikasi Honda Sonic 150R vs Satria FU150 vs Jupiter MX King - Sesuai yang diperkirakan sebelumnya, wujud terbaru penerus Honda CS1 memang berwujud underbone ala ayam jago dengan nama Honda Sonic 150R. Sekilas mengenai motor ini memang sudah pernah dipasarkan di Indonesia hingga tahun 2008 silam sebelum akhirnya di stop produksi. Jika versi sebelumnya menggunakan mesin berkapasitas 125cc, untuk Sonic terbaru kali ini menggunakan mesin baru dengan volume 150cc.

Tak seperti yang ramai diberitakan sebelumnya, ternyata mesin Honda Sonic 150R sedikit berbeda dengan CBR150R atau CB150 yang punya volume bersih 149,48cc. Honda Sonic 150R punya ruang bakar 148,2cc dengan diameter bore-stroke piston berukuran 57,3mm & 57,8mm. Dengan karakter mesin oversquare, power Honda Sonic 150R lebih beringas di putaran bawah serta power puncak di rpm menengah atas. Cocok dengan karakter harian.

Membandingkan dengan diameter stroke CBR150R yang berukuran 47,2mm, ukuran stroke Honda Sonic 150R memang lebih beringas. Bagi pecinta modifikasi, dengan sedikit oprekan mesin (bore-up) mengganti piston milik CBR150R bakal meningkatkan power cukup drastis. Selain itu, proses modifikasi pun tidak terlalu rumit karena tak perlu mengubah boring hingga penyesuaian lubang baut di blok mesin.

Menengok sektor dapur pacu, Honda Sonic 150R dibekali mesin DOHC dengan tenaga puncak hingga 15,4 Hp pada putaran 9.000 rpm serta torsi hingga 13,5 Nm pada putaran 8.500 rpm dengan kompresi mesin 11,3:1. Sedikit lebih tinggi dari CBR150R yang berkompresi 11:1. Untuk optimalnya memang dianjurkan memakai bahan bakar RON92.

Di sektor kaki-kaki disamakan dengan kompetitornya, Satria FU150, dengan ban ukuran 70 dan 80 (depan-belakang). Hanya saja bobotnya 114,2 kg. Sedikit lebih berat dari Satria Fu dengan bobot 106 kg. Tapi lebih ringan 2 kg dari Jupiter MX King. Berikut adalah spesifikasi Honda Sonic 150R

Spesifikasi Honda Sonic 150R vs Satria FU150 vs Jupiter MX King

Spesifikasi Honda Sonic 150R

Panjang x lebar x tinggi : 1.941 x 659 x 977 (mm)
Sumbu roda  : 1.275 mm
Tinggi jok : 754 mm
Ground clearance  : 140 mm
Berat  : 114,2 kg
Diameter x langkah  : 57,3 x 57,8
Kapasitas mesin : 148,2 cc
Tipe mesin : 4-tak, DOHC, berpendingin cair
Kompresi : 11,3:1
Power : 15,4 hp @9.000 rpm
Torsi : 13,5 Nm @8.500 rpm
Kapasitas tangki : 4,3 liter
Rem depan-belakang  : Rem cakram
Ban depan-belakang  : 70/90-17 dan 80/90-17

Dan dibawah ini adalah perbandingan spesifikasi Honda Sonic 150R dengan Jupiter MX King dan Suzuki Satria FU150 !

Spesifikasi Yamaha Jupiter MX King

Spesifikasi Jupiter MX King

Panjang x lebar x tinggi : 1.970 x 670 x 1080 (mm)
Sumbu roda  : 1.290 mm
Tinggi jok : 780 mm
Ground clearance  : 135 mm
Berat  : 116 kg
Diameter x langkah  : 57 x 58,7 
Kapasitas mesin : 149,7 cc
Tipe mesin : 4-tak, SOHC, berpendingin cair
Kompresi : 10,4:1
Power : 15,1 hp @8.500 rpm
Torsi : 13,8 nm @7.000 rpm
Kapasitas tangki : 4,2 liter
Rem depan-belakang  : Rem cakram
Ban depan-belakang  : 70/90-17 dan 120/70-17

Spesifikasi Suzuki Satria FU150

 spesifikasi Satria FU150


Panjang x lebar x tinggi : 1.945 x 670 x  980 (mm)
Sumbu roda  : 1.280 mm
Tinggi jok : 764 mm
Ground clearance  : 140 mm
Berat  : 106 kg
Diameter x langkah  : 62 x 48,8
Kapasitas mesin : 147,3 cc
Tipe mesin : 4-tak, DOHC, berpendingin cair
Kompresi : 10,2:1
Power : 15,7 hp @9.500 rpm
Torsi : 12,4 nm @7.000 rpm
Kapasitas tangki : 4,2 liter
Rem depan-belakang  : Rem cakram
Ban depan-belakang  : 70/90-17 dan 80/90-17

Dari spesifikasi diatas kertas Suzuki Satria FU150 punya power paling besar dengan tenaga 15,7 hp atau lebih besar 0,4 hp dari Honda Sonic 150R dan 0,6 hp dari Jupiter MX King. Sedangkan untuk ukuran torsi, Jupiter MX King ada di urutan pertama, diikuti Honda Sonic 150R lalu Satria FU150.

Sesuai dengan karakter mesin masing-masing, Satria FU150 dengan mesin overbore dan Jupiter MX King yang overstroke, maka Honda Sonic 150R cenderung oversquare, berada diantara keduanya. Hanya saja, masalahnya mesin Satria FU150 versi 2015 sudah dirancang menyesuaikan emisi Euro3. Masih tanda tanya apakah ada penurunan performa atau tetap. Apalagi di situs resmi Suzuki pun sudah menghilangkan data spesifikasi power dan torsi yang sebelumnya dicantumkan disana. Hmmm,,

Untuk informasi dan gambar detil Honda Sonic 150R akan dibahas pada tulisan berikutnya!

Demikianlah informasi mengenai Perbandingan Spesifikasi Honda Sonic 150R vs Satria FU150 vs Jupiter MX King. Semoga menginspirasi :-)

Artikel spekmotor lainnya mengenai:

No comments:

Post a Comment