spekmotor. Powered by Blogger.

Yamaha Byson: Tips Perawatan Tangki Bahan Bakar

Yamaha Byson: Tips Perawatan Tangki Bahan Bakar - Tangki bahan bakar yang besar membulat adalah salah satu ciri khas Yamaha Byson. Tangki bahan bakar juga dilapisi oleh cover pelindung. Umumnya, pengguna merasa malas membersihkan tangki motor ini karena menganggap pelindung tangki tersebut melindungi permukaan tangki dari karat dan korosi. Padahal, karat tetap rawan terjadi pada tangki.

Terjadinya karat pada tangki bahan bakar umumnya terjadi karena banyak hal. Umumnya terjadi akibat kualitas BBM maupun adanya air yang nyelip ke sela-sela yang kemudian menimbulkan proses oksidasi hingga menyebabkan karat. Hal lainnya juga bisa disebabkan oleh volume tangki yang cenderung kosong akibat kebiasaan pengemudi mengisi bahan bakar sedikit-sedikit sehingga kondisi tangki lebih sering kosong sehingga udara yang lebih dominan di dalamnya dapat menimbulkan embun dan menjadi air.

Untuk selanjutnya, karat yang ditimbulkan akan menyebabkan performa mesin menurun dan terganggu. Oleh karena itu, kebersihan tangki tetap perlu diperhatikan.

Tips Merawat dan Membersihkan Tangki Yamaha Byson

Yamaha Byson
Untuk menjaga agar tangki bebas dari karat, disarankan agar sering-sering menguras tangki setiap 6 bulan sekali.

Buka cover dan baut pengikat tangki dengan kunci L4, lalu keluarkan sisa BBM dengan memutar keran bahan bakar ke arah RES. Setelah itu ambil kain bersih.. lalu gulung dengan tongkat yang cukup panjang, kemudian bersihkan dinding permukaan bagian dalam. Biasanya, kondisi tangki yang jarang dibersihkan, kain lap tersebut akan terlihat kotor.
Tangki Yamaha Byson
Tangki Yamaha Byson
Nah, itulah sedikit tips mengenai Yamaha Byson: Tips Perawatan Tangki Bahan Bakar. Semoga bermanfaat :-)

artikel spekmotor lainnya mengenai: 

No comments:

Post a Comment