spekmotor. Powered by Blogger.

Layanan & Aksesoris Suzuki Address Sudah Lengkap Disiapkan

Layanan & Aksesoris Suzuki Address - PT Suzuki Indomobil Sales dipastikan bakal meluncurkan skutik anyar andalan mereka, Suzuki Address yang bakal dilaunching bertepatan dengan IMOS 2014 29 Oktober - 5 November ini. Melalui undangan yang diterima oleh admin, pengenalan dan review produk akan diadakan tanggal 29 Oktober pukul 13:30 siang. PT SIS memang kelihatan serius mempersiapkan segala layanan dan fitur Suzuki Address mereka. Hal itu terbukti dengan rampungnya berbagai after sales, service, spareparts hingga aksesoris resmi yang bakal mereka tawarkan buat skutik ini.

PT SIS Siapkan Spareparts, Aksesoris, dan Layanan Lengkap Untuk Suzuki Address

Demi menunjang rasa aman pemilik Suzuki Address, 490 bengkel resmi dengan perangkat injeksi lengkap serta teknisi terlatih sudah dinyatakan siap menangani skutik andalan terbaru Suzuki ini. Khusus untuk aksesoris resminya, PT SIS sudah menyiapkan 9 parts yang bisa dibeli secara terpisah nantinya bagi mereka yang ingin mempercantik tunggangannya. 

Layanan dan persiapan yang mendetil terhadap Suzuki Address ini tak terlepas dari penjualan skutik 110cc ini yang nantinya bakal dipasarkan secara global bukan hanya di Indonesia saja. Tentu saja dengan motor yang diproduksi di tanah air, harga Suzuki Address bakalan bersaing dengan kompetitor lain sejenisnya. Selain aksesoris, menurut Yohan Yahya, GM Marketing dari PT SIS, harga spareparts Suzuki Address juga bakalan terjangkau pula nantinya sehingga pemilik motor bisa lebih menghemat pengeluaran kedepannya. Hal ini sekaligus bisa melepas persepsi sebagian orang yang menganggap spareparts motor Suzuki itu mahal dan langka.
Suzuki Address
Suzuki Address
Nah, kita tunggu saja review berikutnya mengenai Suzuki Address si skutik elegan terbaru milik Suzuki ini.

Demikianlah informasi mengenai Layanan & Aksesoris Suzuki Address Sudah Lengkap Disiapkan. Semoga bermanfaat :-)

Artikel spekmotor lainnya mengenai:

3 comments:

Anonymous said...

Wow keren.

Anonymous said...

Hmm.

Anonymous said...

wow keren

Post a Comment