spekmotor. Powered by Blogger.

New Kawasaki Athlete 2015: Gambar dan Perbedaan dengan Versi Lama

New Kawasaki Athlete 2015: Gambar dan Perbedaan dengan Versi Lama - Melalui situs KemenPerin, PT Kawasaki Motor Indonesia baru saja mendaftarkan motor terbarunya dengan kode AX125F yang tak lain merujuk pada si bebek ayam jago Kawasaki Athlete 125.  Motor ini memang jadi satu dari sedikit motor dengan tampilan ayam jago selain Suzuki Satria FU150.

New Kawasaki Athlete 125 2015 sudah lebih dulu meluncur pada akhir 2014 silam di Filipina dengan nama Kawasaki Fury 125. Bebek underbone terbaru ini memang hadir dengan sejumlah perbedaan dibandingkan versi sebelumnya. Dari segi tampilan, desain terbaru New Kawasaki Athlete 2015 ini memang cukup siginifikan, mulai dari bentuk knalpot, batok lampu, hingga bodinya.

Perbedaan New Kawasaki Athlete 2015 dengan Versi Sebelumnya

Kawasaki Athlete terbaru 2015
 New Kawasaki Athlete 2015
headlamp Kawasaki Athlete 2015
gambar Kawasaki Athlete 2015

 Update 27 Mei 2015!! Versi yang beredar di Indonesia: Spesifikasi Harga Kawasaki Athlete Pro 2015: Kelebihan & Kekurangan

Kesan pertama setelah melirik perbedaan New Kawasaki Athlete 2015 dibandingkan versi sebelumnya adalah dimensi bodi yang terlihat lebih gambot. Ukuran spakbor depan juga lebih besar. Mirip kepunyaan Ninja. Headlamp yang menjadi ciri khas motor ayam jago juga lebih besar. Desainnya terinspirasi dari Ninja RR Mono. Aplikasi headlamp model terbaru ini membuat lampu sein kini terpisah. Begitu pula dengan lampu belakangnya.

Untuk konsep bodi New Kawasaki Athlete 2015 juga sangat berbeda dengan versi sebelumnya. Lekukan bod terlihat lebih banyak dengan sudut tajam dan sporty. Sedangkan untuk suspensi model horizontal yang menjadi ciri khas Kawasaki Athlete juga sudah berubah di varian terbaru ini. Kali ini terlihat lebih tegak.

Di bagian bodi sasis juga terbungkus dengan frame cover yang menambah kesan kekar ala deltabox pada motorsport. Untuk spionnya juga tak luput dari perubahan dengan bentuk yang lebih lancip dan sporty.

Terakhir, desain knalpot juga berubah signifikan. Model Versi New Kawasaki Athlete terbaru ini punya dimensi lebih gambot. Sepintas desainnya mirip dengan knalpot CBR150R K45.

Untuk fitur terbarunya, New Kawasaki Athlete 2015 ini sudah menggunakan kopling manual seperti Suzuki Satria FU150 dan Jupiter MX King. Hmm.. lumayan juga untuk menghasilkan tarikan yang lebih spontan. Bagaimana, tertarik untuk membeli New Kawasaki Athlete 2015 ini?

Demikianlah informasi mengenai New Kawasaki Athlete 2015: Gambar dan Perbedaan dengan Versi Lama. Semoga bermanfaat :-)

Artikel spekmotor lainnya mengenai:

No comments:

Post a Comment