Suzuki Satria F115 Young Star Injeksi - Setelah cukup lama digosipkan keberadaannya, akhirnya PT Suzuki Indomobil Sales meluncurkan Suzuki Satria injeksi. Selama ini flagship Satria FU150 memang jadi line-up utama Suzuki di Indonesia. Dengan model ala ayam jago, motor berjuluk Hyper underbone itu memang nyaris tak ada kompetitor sama sekali.
Seperti pendahulunya, Suzuki Satria injeksi terbaru yang diberi nama Satria F115 Young Star ini juga punya tampilan hampir sama. Konsepnya masih ayam jago dengan model setang jepit serta batok headlamp kecil khas ayago. Selain kapasitas mesin, perbedaan Suzuki Satria F115 Young Star terlihat pada bagian knalpot yang terlihat mirip dengan varian bebek Suzuki lainnya. Untuk ciri khas Satria FU dengan mesin berbalut warna Gold Engine masih tetap dipertahankan.
Seperti pendahulunya, Suzuki Satria injeksi terbaru yang diberi nama Satria F115 Young Star ini juga punya tampilan hampir sama. Konsepnya masih ayam jago dengan model setang jepit serta batok headlamp kecil khas ayago. Selain kapasitas mesin, perbedaan Suzuki Satria F115 Young Star terlihat pada bagian knalpot yang terlihat mirip dengan varian bebek Suzuki lainnya. Untuk ciri khas Satria FU dengan mesin berbalut warna Gold Engine masih tetap dipertahankan.
PT SIS mengklaim konsumsi BBM Suzuki Satria F115 Young Star mencapai 63 km per-liter! Untuk ruang bakarnya sudah menggunakan injeksi yang diatur dengan modul ECM sebagai parameternya. Cara kerja antar part juga dibuat low friction dengan minim tingkat gesekan. Suzuki Satria F115 Young Star juga dilengkapi dengan teknologi Short Stroke Gear Shifting untuk memudahkan pengoperan gigi agar lebih enteng. Letak Valve Angle juga lebih rapat. Agar performa lebih joss posisi busi dirancang agar dekat ruang bakar.
Suzuki Satria F115 Mesin Injeksi dan Penampakannya
Suzuki Satria F115 Young Star |
Suzuki Satria F115 injeksi ini dibanderol dengan harga Rp. 16,5 juta yang tersedia dalam 2 pilihan warna, yaitu Titan Black dan Red. Sedangkan varian MotoGP nya dibanderol Rp. 16,8 juta. Tertarik?
Demikianlah informasi mengenai Suzuki Satria F115 Injeksi Terbaru: Fitur & Teknologinya. Semoga bermanfaat :-)
Artikel spekmotor lainnya mengenai:
- Suzuki Satria FU150 2015: Perbedaan & Fitur Terbaru
- Jupiter MX King vs Satria FU150: Perbandingan Spesifikasi & Fitur Keunggulan
- Suzuki Satria FU150 White Fighter: Varian Terbaru 2015
No comments:
Post a Comment